Pemahaman Tentang Mata Kuliah CROSS CULTURE UNDERSTANDING (CCU)

IMG_1639

Dok. insert; Penulis memakai kerudung kuning. Ketika diundang oleh Duta Besar Denmark dalam informal dinner membahas topik kepemudaan di danishresidency Kebayoran Lama.

Seperti yang kita tahu bahwa cross culture understanding (CCU) adalah sebuah studi yang diajarkan di dalam mata kuliah Bahasa Inggris, yang mana pada mata kuliah Cross Culture Understanding tersebut kita bisa mempelajari sebuah pemahaman  yaitu pemahaman mengenai perbedaan budaya yang berupa suatu pengenalan tentang perbedaan budaya asing dalam kehidupan atau yang mengkaji tentang suatu kebiasaan antar Negara yang bertujuan untuk mendapatkan pemahaman atas perbedaan budaya dan kebiasaan dari kedua Negara tersebut, khususnya budaya orang-orang barat seperti budaya dari masyarakat Amerika Serikat dan juga kebudayaan dari masyarakat Inggris.

Kemudian, pengertian dari budaya itu sendiri adalah berupa hasil dari rasa dan karsa yang nersumner dari pemikiran manusia itu sendiri yang telah turun-temurun menjadi semacam pandangan kehidupan suatu masyarakat atau bangsa itu sendiri, yaitu suatu yang ditularkan secara turun-temurun dan menjadi landasan bagi pemiliknya, sehingga setiap orang atau masyarakat pasti memiliki budayanya sendiri, dan budaya juga merupakan bagian dari sebuah peradaban.

According to Linton, defines culture, “as a way of life of its members, the collection of ideas and habits which they learn, share and transmit from generation to generation”.

Dan secara singkat mata kuliah Cross Culture Understanding jugamemberikan gambaran kepada kita bahwa betapa perbedaan itu indah dan juga mampu memberikan gambaran tentang bagaimana cara kita untuk menyikapi suatu perbedaan khususnya dalam hal budaya.

Nah, pengetahuan pada mata kuliah Cross Culture Understanding ini sangat diperlukan bagi mahasiswa yang ingin melanjutkan dtudi di luar negeri, atau ingin bekerja, dan bahkan hanya untuk berwisata ke luar negeri,maka dengan adanya kita mempelajari Gross Gulture Understanding kita akan tahu bagaimana adat istiadat dan kebiasan orang-orang di daerah yang akan dituju, dan juga supaya kita bisa terhindar dari yang namanya  kesalahpahaman budaya.